Pemalang – Jamah haji SOC Kloter 52 tahun 1437 H/2016 M Kabupaten Pemalang telah kembali ke tanah air. Jamaah yang berjumlah 120 orang tiba di Pendopo Kabupaten Pemalang pada Sabtu (8/10) jam 23.45 WIB. Jamaah diterima oleh Bupati Pemalang, Junaedi.
Jamaah pulang ke tanah air menggunakan pesawat Garuda dengan nomor penerbangan GA 6919 dari Bandara Prince Mohammad bin Abdulaziz Madinah pada hari Jum’at (7/10) jam 23.15 WAS. Jamaah haji Kabupaten Pemalang tergabung dengan jamaah haji dari Kota Tegal dan Kabupaten Banyumas.
Pesawat mendarat di Bandara Adi Soemarmo pada hari Sabtu (8/10) jam 15.45 WIB. Setibanya di Asrama Haji Donohudan jam 16.15 WIB, jamaah mengikuti upacara penyerahan dari PPIH Debarkasi Solo kepada P3H Kabupaten/Kota di Gedung Musdalifah.
Perwakilan PPIH Debarkasi Solo, Muhammad Wafa menyampaikan ucapan selamat datang kepada para jamaah. Jamaah diharapkan senantiasa menjaga kemabruran haji. Wafa menghimbau para jamaah untuk segera bergabung dalam ikatan persaudaraan haji Indonesia untuk menjaga tali silaturahmi.
Walikota Tegal, Masitha Soeparmo mewakili P3H Kabupaten/Kota menerima jamaah haji dari PPIH Debarkasi Adi Soemarmo. Seusai upacara penyerahan, jamaah haji Kabupaten Pemalang berangkat dari Asrama Haji Donohudan menuju Pendopo Kabupaten Pemalang pada jam 17.30 WIB menggunakan 3 buah bus.
Selama pelaksanaan ibadah haji tahun ini, sebanyak 474 orang jamaah haji Kabupaten Pemalang berangkat ke Tanah Suci. Jamaah terbagi ke dalam 2 kloter yaitu SOC 06 dan SOC 52.
Selama di Arab Saudi, ada 1 orang jamaah haji yang wafat atas nama Siti Ropiah binti Watas Karsiwan. Almarhumah yang tergabung dalam SOC Kloter 52 wafat pada tanggal 13 September 2016. Almarhumah beralamat di Dukuh Langensari RT. 05 RW. 02 Desa Karangbrai Kecamatan Bodeh. (fi)